Judul Buku: Bahasa Daerah Tipe Metafora Sumatera Utara
Penulis: Dr. M. Surip, M.Si., Dr. Syairal Fahmy D, M.I.Kom., Drs. Sumarsono, M.Sn
Halaman: v, 130 halaman, 25 cm
ISBN: Dalam Proses
Makna “bahasa daerah tipe metafora” dalam judul buku ini adalah berkaitan dengan
objek dari orientasi dari paparan dan analisis buku ini dalam bentuk bahasa daerah
yang bertipe ujaran metafora yang dipakai dan digunakan dalam komunikasi sosial
di masyarakat. Bahasa yang ada di masyarakat, tentu memiliki beberapa tipe sesuai
kajian teori analisis bahasa. Penulis telah berusaha dalam mentabulasi dan entri
data bahasa daerah tipe metafora dalam 8 etnis khas Sumatra Utara. Sehingga tidak
semua data dalam 8 bahasa daerah tipe metafora etnis Sumatra Utara yang dijadikan
data dalam buku ini. Semua data yang ditentukan dan dientri merupakan data hasil
analisis tim penulis yang pilihan diksinya memang aktif digunakan sebagai bahasa
sosial masyarakat dalam kehidupan sehari-hari dalam kehidupan.
Penulisan buku ini merupakan produk dari penelitian terapan di Universitas Negeri Medan
dengan judul : “Revitalisasi Bahasa Daerah Tipe Metafora Berbasis Digital untuk
Meningkatkan Kepedulian Mahasiswa Prodi Sastra Indonesia FBS Unimed dalam
Pemertahanan Bahasa Daerah di Sumatera Utara”. Dengan tujuan agar menghasilkan bahan
ajar untuk mata kuliah Pengantar Ilmu Bahasa dan semantik. Buku ini akan menjadi bahan
ajar yang membantu mahasiswa dalam memahami materi perkuliahan, sekaligus dapat
mendukung pemertahanan bahasa daerah khas Sumatra Utara agar terhindar dari kepunahan.